Cara Cepat Mengubah Warna Photo Menjadi Sepia

Ingin merubah warna photo jadi sepia ? Ini dapat anda lakukan dengan menggunakan salah satu effek Styles yang terdapat pada photoshop. Dengan effek ini akan mengubah warna photo anda menjadi tampak lebih klasik dan berkesan umur photo sudah lama.

Jika berminat, mari ikuti langkah-langkah berikut :

  • Pastinya anda membuka photo yang akan anda edit, Pilih menu File > Open atau langsung saja tekan Ctrl+O. Saya contohkan dengan photo berikut
  • Duplikat photo tersebut dengan cara menekan Ctrl+J, hingga layer akan bertambah jadi 2, background dan Layer 1
  • Aktipkan palet Styles pada photoshop anda, jika belum aktip silahkan langsung tekan tombol F7 atau dengan memilih menu Window > Styles.
  • Jika Style yang kelihatan hanya beberapa saja dan belum ada warna sepia, anda bisa mengaktipkannya dengan cara mengelik tanda panah kecil pada pojok kanan palet Style lalu memilih Image Effects, maka secara otomatis stylenya akann bertambah.
  • Selanjutnya klik tone Sepia pada salah satu Style yang sudah dimunculkan tadi.
  • Maka hasil nya adalah seperti gambar dibawah
Gampang kan .....!!!!!!! :)


3 comments: